Showautoreviews.com – Sebelum membeli mobil listrik, berikut ini ada beberapa keuntungan punya mobil listrik yang wajib kamu ketahui dahulu. Mobil listrik merupakan model kendaraan yang relatif baru di Industri otomotif tanah air, walaupun begitu sudah banyak line up mobil nol emisi yang sudah resmi dipasarkan di Indonesia. Jenis mobilnya pun bervariasi, ada yang model hybrid dengan penggabungan mesin bensin dengan motor listrik, hingga tidak sedikit juga model-model yang merupakan kendaraan full electric. Hanya saja soal harga memang mobil listrik lebih mahal dibandingkan dengan mobil konvensional, namun keuntungan yang kamu dapatkan dari mobil listrik juga cukup banyak.
Keuntungan Punya Mobil Listrik, Tertarik Memilikinya?
- Berkontribusi Menjaga Lingkungan
Keuntungan yang pertama jika kamu memiliki mobil listrik yaitu berkontribusi dalam menjaga lingkungan, keuntungan ini yang membuat banyak orang tertarik untuk memiliki mobil listrik. Dibandingkan dengan mobil yang berbahan bakar bensin lebih banyak menghasilkan banyak emosi karbon, menghasilkan polusi, sedangkan mobil listrik jauh lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan karbon dan emosi. Sesuai dengan namanya, mobil ini dijalankan dengan mesin bertenaga listrik yang tidak memancarkan gas beracun atau asap di lingkungan karena berjalan pada sumber energi yang bersih. Saat ini sendiri sudah banyak pilihan mobil listrik mulai dari harga ratusan juta hingga milyaran, kamu bisa menyesuaikan budget yang kamu miliki untuk membeli mobil listrik. - Performa Tangguh Dan Responsif
Keuntungan punya mobil listrik yang selanjutnya yaitu memiliki performa yang tangguh dan responsif. Mobil listrik menawarkan performa yang tangguh dan responsive, jika dibandingkan dengan mobil biasa, mobil listrik memiliki mesin yang akselerasinya lebih spontan. Mobil listrik ini juga terasa lebih bertenaga dibandingkan mobil yang bermesin pembakaran internal dengan horse power rating yang sama, mobil listrik ini juga lebih aman digunakan mengingat pusat gravitasinya yang jauh lebih rendah sehingga membuat mobil listrik jauh lebih stabil di jalan. - Suara Mobil Tidak Bising
Yang selanjutnya yaitu mobil listrik tidak memiliki sauara yang berisik, mesin mobil listrk memang cenderung lebih tenang sehingga memberikan pengalaman baru dan nyaman ketika berkendara. Potensi dalam mengurangi kebisingan lalu lintas di tempat parkir dan di jalanan juga cukup signifikan, ketenangan yang diberikan dari mobil listrik ketika digunakan ini bisa membuat pengemudi lebih tenang saat berkendala dan dapat mengurangi stres. Sebagian besar pengendara mobil listrik mendapatkan keuntungan mobil yang lebih tenang sehingga dapat membantu meningkatkan mood dan mengurangi stress selama di dalam mobil. - Lebih Hemat Biaya Operasional
Keuntungan punya mobil listrik yang selanjutnya yaitu lebih hemat biaya operasional, mobil listrik akan membuat kamu menghemat banyak biaya, karena kamu tidak perlu mengeluarkan biaya untuk bahan bakar. Biaya yang dibutuhkan untuk mobil listrik sendiri kurang dari setengah biaya operasional mobil konvensional, tidak hanya itu saja, selain penghematan biaya , tarif listrik juga jauh lebih stabil dibandingkan harga bensin. Tarif listrik yang konsisten juga menunjukkan kalau pengisian bahan bakar mobil listrik relatif lebih ramah anggaran dan lebih dapat diperediksi, mobil-mobil listrik yang beredar saat ini juga memiliki rata-rata jarak tempuh yang lumayan jauh dalam kondisi baterai penuh. Nissan Leaf misalnya yang mampu menempuh jarak sejauh 311 km. - Tidak Membutuhkan Perawatan Rutin
Keuntungan yang selanjutnya kamu tidak membutuhkan perawatan rutin, karena mobil listrik berjalan dengan mesin yang bertenaga listrik. Jadi tidak memerlukan pelumasan mesin atau perawatan rumit lain yang berhuungan dengan mesin pembakaran seperti oli mesin, oli filter, busi, coolant radiator, dan yang lainnya. Yang artinya mobil listrik tidak lagi biaya perawatan rutin, pemilik mobil listrik hanya dianjurkan melakukan servis setiap jarak tempuh mencapai per 10.00 km. - Aman Untuk Berkendara
Keuntungan punya mobil listrik yang selanjutnya yaitu terbilang aman untuk bekendara, tidak hanya kenyamanan bekendara, keamanan pun menjadi prioritas saat kamu sedang memilih mobil. Kelebihan mobil listrik juga terletak pada segi keamannya, mobil listrik ini tentunya sudah melalui proses uji tipe seperti uji ketahanan mobil, uji tahan api dan air, serta uji vibrasi dan guncangan. Secara istimewa, mobil listrik juga dilengkapi dengan intelligent Transport System yang akan langsung memutus aliran listrik pada mesin ketika terjadinya tabrakan.